Selama Libur Lebaran, Trafik Data XL di Banten Alami Kenaikkan

Selama Libur Lebaran, Trafik Data XL di Banten Alami Kenaikkan
Ilustrasi BTS XL Axiata. (Foto: Dok. Istimewa)

Reporter: Ashriati | Editor: ridwanshaleh

TitikKataPariwara - Selama periode libur Lebaran 2023, beberapa wilayah di Jabodetabek dan Banten terjadi kenaikan trafik data XL, yakni di wilayah di Kabupaten Pandeglang sebesar 50%, Kabupaten Kepulauan Seribu sebesar 38%, Kabupaten Bogor sebesar 6% dan Kota Bogor sebesar 5%.

Jika dilihat berdasarkan lokasi-lokasi yang identik dengan keramaian, kenaikan trafik di area bandara yang tertinggi terjadi di Bandara Soekarno Hatta 100%, menyusul kemudian Bandara Halim Perdana Kusuma sebesar 17%, Lokasi pelabuhan dengan trafik tertinggi terjadi di Pelabuhan Merak, Banten.

Untuk area lokasi wisata, trafik tertinggi terjadi di Pantai Sambolo, Kabupaten Serang Banten sebesar 185%, menyusul kemudian Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat naik 158%, Taman Budaya Sentul, Kota Bogor, Jawa Barat 91%, dan Objek Wisata Cikoromoy, Pandeglang, Banten 42%.

Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa pada Rabu (3/5/2023) mengatakan, “Kami di XL Axiata bersyukur bisa memberikan layanan maksimal kepada pelanggan selama masa libur lebaran yang penuh kegembiraan ini. Persiapan khusus sudah kami lakukan sejak jauh-jauh hari untuk menyediakan layanan terbaik di libur Lebaran ini.”

Lanjutna, pada masa liburan kali ini, terjadi kenaikan trafik data yang cukup signifikan, demikian juga dengan data perpindahan masyarakat dari satu area ke area lainnya yang begitu dinamis. Akses ke layanan streaming video melalui media sosial juga cukup tinggi, yang menunjukkan antusiasme masyarakat untuk saling berbagi kegembiraan.

Hingga saat ini, jaringan 4G XL Axiata telah melayani lebih dari 57 juta pelanggan dengan jangkauan layanan di lebih dari 61 ribu desa/kelurahan, 5.700 kecamatan, dan 469 kabupaten di 34 provinsi Indonesia, dengan didukung lebih dari 145 ribu BTS termasuk lebih dari 90 ribu BTS 4G, serta jaringan tulang punggung fiber optik yang membentang sepanjang lebih dari 130 ribu km, menopang jaringan data yang tersebar di Kepulauan Indonesia yang sangat luas. (Ashri)


Tonton Berita Menarik Lainnya Di Sini

Bagikan: